Suasana didepan Hotel Rahmat Abadi, setelah diketahui ada pengunjung yang meninggal dunia di kamar hotel kelas melati itu. Photo: Busam
|
mySAMARINDA.com - 28/07/2015 07:11 WITA
Suara gaduh tampak terlihat di ruang 41 Hotel Rahmat Abadi di Jalan Gatot Subroto II, Minggu (26/7) malam lalu. Beberapa mobil polisi pun terlihat sudah berada dilokasi. Usut punya usut, salahsatu tamu hotel tersebut baru saja ditemukan meninggal dunia.
Kematian pria yang diketahui warga Kutai Timur bernama Sumarno itu belum diketahui secara rinci penyebab dirinya meregang nyawa. Namun, pria berusia 49 tahun itu diketahui merupakan salahsatu pegawai pemerintah Kutai Timur, sebagai Kepala Desa, Sedang Sari.
Saat ditemukan karyawan pertama kali pada pukul 21.30 Wita, pihak hotel langsung menghubungi kepolisian. Anggota Polsek Samarinda Utara pun bergegas menuju lokasi. Setelah dilakukan pemeriksaan, dengan sebelumnya memasang garis polisi di sekitar lokasi, jenazah pun dikirim ke RSUD AW Sjahranie pada pukul 22.00 Wita.
Sementara, salahsatu karyawan hotel yang tak ingin namanya disebutkan, kematian Marno disebabkan oleh penyakit jantung. "Almarhum memang sering menginap disini. Dia udah jadi langganan. Check-in sejak dua hari lalu, tapi sebelum dia meninggal, dia memang mengeluh sakit dibagian dada dan mau berobat ke dokter," paparnya. (*/AHS)
|